SUARA NEGERI ■ Sebuah kendaraan jenis truk terguling akibat patah roda belakang di jalan raya Kelurahan Mewek, Kecamatan Kalimanah, Kabupaten Purbalingga, pada Jumat (6/11/2020) siang.
Akibatnya Truk bermuatan semen sebagian muatannya berceceran dan sempat mengganggu arus lalu lintas.
Polisi dari Polsek Kalimanah Polres Purbalingga yang mendatangi lokasi tampak melakukan pengaturan arus lalu lintas di lokasi kejadian. Pengaturan arus dilakukan sambil menunggu proses evakuasi kendaraan yang terguling.
Kapolsek Kalimanah Iptu Setiadi mengatakan, truk yang terguling tersebut jenis Hino Dutro bernomor polisi F-9266-FF. Pengemudi truk diketahui bernama Tasripin (53) warga Kelurahan Purwokerto Kulon, Kecamatan Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas.
“Tidak ada korban jiwa akibat akibat kecelakaan tunggal tersebut, namun truk terguling di tengah jalan sempat menganggu arus lalu lintas,” katanya.
Berdasarkan keterangan pengemudinya, sebelum kejadian truk bermuatan semen melaju dari arah Purwokerto dengan tujuan Desa Bandingan, Kecamatan Kejobong Purbalingga. Sampai di lokasi as roda bagian belakang patah akibatnya truk terguling dan sebagian muatan tumpah.
“Penyebab as roda patah akibat jalur jalan tersebut bergelombang dan berlubang. Selain itu, truk bermuatan cukup berat mengangkut semen,” kata kapolsek.
Kapolsek menambahkan anggota yang mendatangi lokasi kemudian mengatur arus lalu lintas di tempat kejadian. Hal itu, untuk mencegah kemacetan arus lalu lintas.
Pengaturan dilakukan sambil menunggu proses evakuasi.
“Truk dievakuasi dengan memindahkan muatan terlebih dahulu ke kendaraan lain. Selanjutnya kendaraan yang terguling dievakuasi bersama warga sekitar,” pungkasnya.
■ Imam Santoso/Hms