CLOSE ADS
CLOSE ADS

5 Kandidat Siap Berebut Kursi Ketum IKA Teknik Untad

SuaraNegeri.com
20 Juni 2022 | 13:52 WIB Last Updated 2022-06-20T06:52:06Z

SUARANEGERI.COM | PALU – Lima kandidat bakal calon Ketua IKA Teknik Untad Periode 2022-2027 dipastikan bakal bertarung untuk berebut posisi Ketua Umum. 

Demikian hal ini disampaikan oleh Panitia Pelaksana saat menyelenggarakan penetapan dan pengundian nomor urut para bakal calon bertempat di salah satu café di jalan emi saelan palu, pada Minggu (19/6/2022).

Dalam pengundian dan penetapan tersebut terdapat Lima bakal calon yang dinyatakan lolos sebagai calon adalah:, Ar. Taswin, ST, IAI, Jery, A.Md, Ir. Arwan Ibrahim, ST, IPM, Asean Eng, Mohamad Rivani, A.Md, S.IP, MM, Ir. Asrul A. Tuwo, ST, MT, IPM, Asean Eng dan satu bakal calon yang tidak memenuhi syarat yaitu Angki, S.Kom.

Pada kesempatan itu pihak SC selaku pengarah kegiatan menekankan tentang pentingnya membangun kebersamaan, kekompakan serta kesolidan antar alumni, sehingga siapapun yang terpilih menjadi ketua nantinya dapat bersinergi dan membangun kerja sama antar alumni yang saat ini terdiri dari lintas jurusan yang ada yaitu Sipil, Arsitek, Elektro, Mesin dan Informatika.

Salah satu calon ketua yang juga seorang pemerhati masalah Sosial dan Ekonomi Sulawesi Tengah, Mohamad Rivani, S.IP, MM menyatakan siap maju dan berkompetisi secara sehat dengan semua kandidat dan seluruh calon ketua IKA TEKNIK UNTAD periode 2022-2027 adalah putra terbaik yang di miliki oleh Alumni Teknik Untad.

"Sesuai dengan Visi Saya yaitu Menjadikan IKA TEKNIK UNIVERSITAS TADULAKO menjadi rumah besar bagi para Alumninya, Unggul, Maju, serta BenchMarking bagi Ikatan alumni lainnya maka saya ingin menjadikan IKA TEKNIK UNTAD sebagai rujukan bagi IKA lainnya di lingkup UNTAD," kata Rivani.

Mohamad Rivani yang akrab disapa bung Rivani mengusung jargon Solid Bersinergi untuk Sulteng, ia mengatakan bahwa punya keinginan kuat untuk memajukan IKA TEKNIK UNTAD jika terpilih nantinya.

Pada kesempatan itu, Rivani juga menuturkan misi yang akan menjadi tolak ukur programnya yaitu Mensolidkan seluruh alumni Teknik dalam rumah besar perubahan, mensinergikan potensi yang dimiliki oleh para alumni melalui Inovasi dan Kolaborasi  antar Angkatan/Jurusan, berperan sebagai Katalisator menuju organisasi modern yang professional, transparan dan akuntabel  serta Inovatif pro TIK, mendorong Alumni untuk memberikan karya Nyata bagi Almamaternya melalui sumbangsih pemikiran dan Tindakan nyata, serta menjadi mitra Strategis pemerintah daerah dalam mewujudkan Sulawesi Tengah yang lebih sejahtera dan maju.

Ia juga menambahkan, Hal ini sangat bisa terwujud sebab kita punya Sumber Daya Manusia (SDM) yang luar biasa disamping itu, tokoh muda yang berprofesi sebagai seorang ASN ini  juga mengatakan bahwa saat ini perlunya membangun jejaring di semua stake holder terkait, seperti Pemerintah, BUMN, kalangan Dunia Usaha dan perusahaan multi nasional, karena apa? Sulteng ini kaya akan sumber daya alam (SDA) akan tetapi belum dimanfaatkan secara optimal utamanya oleh para alumni.

"Jika para Alumni memberikan kepercayaan kepada saya, maka Ikatan Alumni akan saya buat menjadi Organisasi Modern yang berbasis tata Kelola modern yang pro TIK, sehingga data para alumni akan tersimpan rapi dan bisa diakses oleh seluruh pihak yang berkepentingan dengan tenaga Alumni pungkas Rivani mengakhiri diskusi," tegasnya.(Dhankz)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • 5 Kandidat Siap Berebut Kursi Ketum IKA Teknik Untad

Trending Now

Iklan