SUARANEGERI.COM | MAMASA — Untuk memastikan kebutuhan masyarakat tercukupi, Kapolda Sulbar Irjen Pol Verdianto I. Bitticaca bersama para pejabat utamanya turun langsung menyambangi dan memberikan bantuan kepada masyarakat terdampak banjir.
Dalam kesempatan tersebut, Jenderal bintang dua ini menjelaskan bahwa ada tiga desa yang terdampak bencana banjir yaitu Desa aralle anak, Desa aralle utara dan Desa kallabe di Kabupaten Mamasa yang memutus akses jalur ke desa tersebut.
Selain mengecek kondisi warganya, Jenderal bintang dua ini menyempatkan diri melihat dapur umum untuk memastikan kebutuhan pangan para korban tercukupi.
“Sejak hari pertama kejadian, kami sudah mengerahkan tim gabungan untuk mendirikan posko diantaranya tim sar, tim kesehatan serta mendirikan dapur lapangan, tujuannya untuk melihat kondisi warga, serta melihat kelengkapan sarana prasarana dan ketersediaan bahan kebutuhan pokok di dapur umum agar kebutuhan masyarakat terdampak banjir terpenuhi," ucap Kapolda di sela-sela kunjungannya, Rabu (24/08/22).
Menurut Kapolda, dapur umum serta tempat pengungsian sementara memang disiapkan untuk membantu masyarakat. Dari dapur umum ini, para personil membuatkan makanan dan kemudian membagikan kepada warga sekitar yang terdampak bencana banjir.
Dalam kesempatan itu, Kapolda Sulbar menyerahkan bantuan sosial secara simbolis kepada para korban agar dapat langsung di manfaatkan warga yang terdampak banjir di Mamasa, dan juga Kapolda memberikan motivasi kepada warga yang terdampak.
“usai mengecek dapur umum, kami menyerahkan bantuan sosial secara simbolis kepada para korban dan memberikan motifasi agar para korban tetap tabah dan tegar menghadapi cobaan ini," Ungkap Kapolda Sulbar.
Selain itu, Kapolda Sulbar menuturkan jika gerak cepat penanganan tragedi bencana alam ini merupakan wujud implementasi dari program Kapolda Sulbar dalam commander wishnya agar Personil Kepolisian selalu hadir ditengah Masyarakat khususnya saat tertimpa musibah.(Dhankz)