SUARA NEGERI | PEMALANG — Ramson Siagian, Anggota DPR RI Komisi VII Fraksi Gerindra Dapil X, kembali serahkan bantuan mesin pompa air (Merk Honda) sejumlah 942 unit, kepada para petani dan pekebun di Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah.
Penyerahan bantuan mesin pompa tersebut ditandai dengan penyerahan secara simbolis kepada 4 petani Pemalang, masing-masing Karto, Daryanto, Wasiat dan Supriyanto yang menerima mesin pompa air konversi BBM ke BBG oleh Bung Ramson (melalui Delegasi) bersama Dinas Pertanian Kabupaten Pemalang, BPH Migas, ESDM dan Pertamina selaku mitra komisi VII DPR RI pada 25 Nopember 2022 lalu, di Kantor Balai Penyuluhan Pertanian (BPP), Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang.
Pantauan di kantor BPP Kecamatan Taman, tempat berlangsungnya pembagian Bantuan, pada Minggu 5 Desember 2022 kemarin, tampak puluhan petani pemohon, yang telah diundang dan memenuhi syarat sebagai penerima, terpantau tertib dengan melalui proses dan prosedur yang diterapkan, hingga saatnya tiba serah terima.
Kepada pewarta, sejumlah petani dan penerima menyampaikan apresiasi terhadap Bung Ramson Siagian yang senantiasa memperjuangkan Aspirasi masyarakat di Dapilnya.
"Terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Bung Ramson yang telah membuktikan komitmennya sebagai Wakil Rakyat, semoga beliau senantiasa diberi kekuatan dan kesehatan untuk menyerap dan memperjuangkan aspirasi masyarakat," ungkap sejumlah penerima yang berasal dari Kecamatan Bantarbolang, Petarukan dan Bodeh, sesaat setelah menerima paket pompa air.
Sementara itu, Sumantri selaku Kordinator 'Relawan Bung Ramson' Kabupaten Pemalang, Pekalongan, Batang dan Kodya Pekalongan (Dapil X Jateng), kepada pewarta menyampaikan,bahwa bantuan Mesin Pompa air untuk petani Pemalang pada tahun ini (2022), sebanyak 942 paket komplit berupa genset Honda, Slang inlet outlet, filter air, satu tabung LPG beserta isi 3Kg, ditambah 3 botol oli produksi Pertamina.
Sebelumnya, jelas Sumantri, pada tahun 2020, program serupa juga telah digulirkan di Kabupaten Pemalang, dengan jumlah 500 unit.
Tidak hanya itu, lanjutnya, sangat banyak program yang telah dicapai, seperti bantuan Traktor, motor pengangkut sampah untuk desa, peralatan penunjang produksi UMKM seperti Roasting Kopi, Lampu penerangan jalan bertenaga Surya di Desa desa di seluruh wilayah Dapil X, Sumur Bor untuk wilayah kurang air bersih, Bantuan finansial tempat Ibadah serta pelatihan dan Bintek kewirausahaan profesi yang melibatkan Instansi serta Dinas tingkat Pusat dan Daerah.
Seperti terlaksana pada beberapa bulan lalu, Bung Ramson selaku Anggota DPR RI Komisi VII, bekerja sama dengan Badan Riset Dan Inovasi Nasional ( BRIN ) sukses menggelar pelatihan Penyusunan Karya Tulis Ilmiah bagi Guru di Kabupaten Pemalang.
Kegiatan ini, di respon positif dari Muhyiddin.S.Pd I M Pd Kepala Sekolah SMK Islam Randudongkal dan sejumlah peserta lainnya.
Jauh sebelumnya, Bung Ramson bersama Kementerian Perindustrian telah menyelenggarakan Bimbingan Teknis Dalam Rangka Penumbuhan dan Pengembangan Wirausaha Baru Industri Kecil dan Menengah Di Jawa Tengah melalui kerja sama Kementrian Perindustrian yang diikuti oleh 270 peserta dari Kabupaten Pekalongan dan Kabupaten Pemalang, pada mei 2022 lalu. Demikian dibeberkan Mbah Mantri.
(Himawan)