CLOSE ADS
CLOSE ADS

Halaqah Kebangsaan Di Sragen, 40 Ulama Mendoakan Anies Baswedan

SuaraNegeri.com
26 Februari 2023 | 08:21 WIB Last Updated 2023-02-26T01:21:20Z

SUARA NEGERI | SRAGEN — Sebanyak 40 kiai dari Jawa Tengah dan Jawa Timur mengungkap adanya gangguan dalam pencapresan Anies Baswedan di Pilpres 2024. Hal tersebut para kyai klaim setelah melakukan tirakat untuk eks Gubernur DKI Jakarta itu. 

”Bagi yang memahami (ilmu) batin, tentu tahu dahsyatnya gangguan-gangguan ke Pak Anies. Semoga beliau diberikan kekuatan dan tetap istiqomah,” ujar Pengasuh Ribath Nurul Anwar yang juga tuan rumah pertemuan para kiai, Agus Wafi Maimoen dalam keterangannya, Sabtu 25 Februari 2023.

Hasil tirakat puluhan kyai itu disampaikan dalam pertemuan yang bertajuk ”Halaqah Kebangsaan: Ulama Mendoakan Anies Baswedan” di Pesantren Ribath Nurul Anwar, Sragen, Jawa Tengah. 

Dalam pertemuan itu, mereka mendoakan Anies selamat dari beragam gangguan selama proses pencalonannya. 

Gus Wafi, panggilan akrab Agus Wafi Maimoen, menyebut para ulama yang hadir menyerukan agar perhelatan Pemilu 2024 berjalan dengan lancar dan menolak upaya untuk menunda atau menggagalkan pesta demokrasi tersebut. 

Putra ulama (almarhum) KH Maimoen Zubair itu juga mewanti-wanti agar para pendukung Anies menunjukkan akhlakul karimah dan tidak membangun konflik dengan sesama anak bangsa.

”Kami mendukung Anies Baswedan untuk menjadi tokoh pemersatu bangsa, presiden bagi semua kalangan dan golongan. Hal tersebut selaras dengan konsep Trilogi Ukhwah yang dirumuskan Rais Aam PBNU (1984-991) KH Achmad Shiddiq," kata Wafi. 

Para kiyai tersebut juga mengusulkan sejumlah nama bakal calon wakil presiden yang akan mendampingi Anies Baswedan. Diantaranya adalah Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen. 

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, mantan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama KH Said Agil Siradj, hingga Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY. 

Anies merupakan bakal calon presiden yang akan diusung oleh Partai NasDem, Partai Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Ketiga partai itu telah mendeklarasikan dukungannya kepada mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.

NasDem, Demokrat dan PKS juga disebut akan membentuk Koalisi Perubahan. Deklarasi koalisi itu akan dilakukan sebelum bulan Ramadhan tahun ini. 

Soal siapa yang akan menjadi Bacawapres, nama Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono dan Wakil Ketua Majelis Syura PKS, Ahmad Heryawan, sebelumnya mencuat setelah disorongkan partai masing-masing. Akan tetapi belakangan ketiga partai sepakat menyerahkan masalah ini kepada Anies Baswedan.

Sumber: Tempo


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Halaqah Kebangsaan Di Sragen, 40 Ulama Mendoakan Anies Baswedan

Trending Now

Iklan