SUARA NEGERI | JEMBER — Pasangan Bakal Calon Presiden-Bakal Calon Wakil Presiden dari Koalisi Perubahan Untuk Persatuan, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin bakal mendaftar di hari pertama pendaftaran Capres-Cawapres di Komisi Pemilihan Umum, pada 19 Oktober 2023 mendatang.
Hal ini diungkapkan saat pasangan Bacapres dan Bacawapres dari Koalisi Untuk Perubahan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar berkeliling di Jawa Timur dalam rangka silaturahmi dan meminta restu untuk maju dalam kontestasi Pilpres 2024.
Keduanya sudah mengunjungi tiga pondok pesantren, mulai dari Banyuwangi, Jember hingga Pasuruan.
“Kita sudah menyiapkan pendaftaran tgl 19 pagi nanti kita umumkan lagi. Anies baswedan juga menyatakan optimis untuk menang di Pilpres 2024 mendatang,” ujar cak imin, hari ini.
Cak imin juga menyatakan persiapan untuk mendaftar ke KPU hingga kini sudah dilakukan, termasuk meminta restu kepada para tokoh agama.
Berdasarkan jadwal tahapan Pemilu 2024, pendaftaran pasangan Bakal Capres dan Cawapres akan dimulai tanggal 19 Oktober 2023 hingga 25 Oktober 2023. (rl/by)