SUARA NEGERI | PEMALANG — PT Selim Elektro cabang Pemalang menggelar konsultasi publik tentang penyusunan amdal RKL-RPL di pendopo Balai Desa Kabunan, Kecamatan Taman, pada Rabu 7 Februari 2024.
Menurut Kepala Desa Kabunan Kusnanto, pihaknya sangat setuju sekali masuknya investor di Desa Kabunan untuk pembuat Pabrik.
"InshaAllah atas izin masyarakat terkait Lahan Desa Kabunan siap menyediakan, yang penting segala sesuatunya diselesaikan terlebih dahulu," ucapnya.
Adanya Pabrik berlokasi di desa kami, secara otomatis masyarakat kami bisa bekerja sebagai karyawannya dan kesejahteraan masyarakat semakin meningkat, imbuhnya.
Kusnanto berharap kalau sudah beroperasi Pabrik tersebut untuk perekrutan karyawan sebanyak 1500 tolong warga kami diprioritaskan menjadi karyawannya.
"Kami mengusulkan untuk penyediaan Katering para karyawan di kelola dari masyarakat kami," pungkasnya.
Sementara Sukisman Camat Taman mengatakan, intinya bahwa wilayah Desa Kabunan dan Desa Kedung Banjar mau ada investor yang masuk membuat pabrik secara langsung pasti butuh lahan, saya minta untuk segala sesuatu terkaitan administrasi, perijinan dan sebagainya diselesaikan terlebih dahulu.
"Kemudian, kalau ada tanah warga yang terkena atau terpakai diselesaikan supaya tidak menimbulkan konflik dikemudian hari, jangan sampai menimbulkan masalah, segala sesuatu diselesaikan lebih awal," imbuhnya.
Masuknya investor menguntungkan pihak Desa Kabunan dan Desa Kedung Banjar. Kusnanto mengusulkan tentang Katering dikelola warga sekitar, kalau disetujui usulan tersebut, 1500 karyawan makan pakai katering semua, secara otomatis kesejahteraan meningkat, mulai sekarang yang punya modal buat kos-kosan, kuliner semua akan laku seperti di Desa Lenggerong di sana sekarang masyarakat sejahtera, karena banyak pabrik berdiri.
"Saya minta kepada pengembang dan investor kalau sudah jalan pegawai -pegawai diambilkan dari warga sekitar mengurangi pengangguran," tutupnya.
Dalam konsultasi publik tersebut telah hadir Dinas Lingkungan hidup, Forkopimca Taman, Kepala desa Kabunan, tokoh masyarakat dan tamu undangan penting lainnya. (Rudi).