SUARA NEGERI | COMAL — Dampak Banjir Jembatan Comal Ambles, akibatnya ada keretakan pada sambungan pangkal Beton Jembatan.
Dishub Kabupaten Pemalang bersama Satlantas Polres Pemalang lakukan koordinasi manajemen dan rekayasa lalu lintas kerusakan jembatan comal, pada Kamis 14 Maret 2024, untuk itu akan ada pemasangan water barrier dan trafic cone, disepanjang Ruas Jalan mendekati Jembatan Comal.
Pihak Polres Pemalang, penerapan pemberlakuan satu jalur pada ruas sisi Utara/ruas jalan Pantura Pemalang arah Comal.
Perbaikan jembatan comal yang mengalami keretakan tersebut, dilaksanakan pada hari Jum’at 15 Maret 2024 oleh BPJN kemen PURN, dengan perkiraan waktu pengerjaan kurang lebih 2 hari.
Polres Pemalang menghimbau bagi penguna jalan, untuk menghindari dan mengurangi volume kendaraan yang menuju ke arah Comal, akan dilakukan pengalihan Arus Lalulintas khusus kendaraan berat, dengan sumbu 3/lebih, agar melalui Jalan Tol Pemalang-Batang.
Dengan dilakukannya pengaturan sementara tersebut, pihak dishub maupun Satlantas Polres Pemalang berharap kondisi lalu lintas tidak mengalami kemacetan panjang, dan diharapkan agar masyarakat pengguna Jalan harus berhati-hati dalam berkendara dan memenuhi peraturan lalu lintas yang ada.
Nampak terlihat Bupati Pemalang Mansur Hidayat, bersama Kapolres Pemalang, dan Kepala Dinas terkait memonitoring adanya Jembatan ambles tersebut. (Rudi).