CLOSE ADS
CLOSE ADS

13 Siswa SMAN 1 Comal Lolos Di Universitas Negeri Melalui Jalur Prestasi

Redaksi Utama
23 Mei 2024 | 22:31 WIB Last Updated 2024-05-23T15:31:17Z

SUARA NEGERI | COMAL — Kepala SMA Negeri 1 Comal  Drs. Sanyoto Nugroho, M.Si mengatakan, SMAN 1 Comal senior ke 2 setelah  SMAN 1 Pemalang, jumlah siswanya untuk kelas XII ada 393 siswa.

Pada tahun ajaran 2023 -2024 SMAN 1 Comal lulus 100 % dengan jumlah 393 siswa Tiga jurusan IPA, IPS, Bahasa, kata Sanyoto usai ikuti acara wisuda di Gedung Olah raga,  pada Kamis, 23 Mei 2024.


Menurutnya, kurang lebih 40 % siswa ikut seleksi melalui jalur prestasi di universitas negeri, tetapi hanya 13 siswa diterima.

"Memang itu belum membanggakan tetapi patut di aspirasi dengan  kerja kerasnya," ujarnya.

Sanyoto menyebutkan, kalau melalui jalur tes masuk di universitas swasta ada 70 siswa, yang diterima ada 40 siswa.

Sanyoto menilai, tentang peningkatan SMAN 1 Comal belum karena pada tahun lalu yang diterima universitas negeri ada 14 siswa, sedangkan tahun ini hanya 13 siswa.

Sanyoto berpesan kepada siswa-siswi yang baru di wisuda untuk menjaga almamater.

"Kami selalu mendoakan agar diberikan kemudahan diluar sana, bilamana ada kesulitan sekolah, kami selalu membukakan pintu bagi mereka, bisa  menghubungi bapak ibu guru, dan kami selalu memantau para alumni-alumni sekolah kami," pungkasnya. (Rudi)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • 13 Siswa SMAN 1 Comal Lolos Di Universitas Negeri Melalui Jalur Prestasi

Trending Now

Iklan