CLOSE ADS
CLOSE ADS

Polres Purbalingga Gelar Kohesi Sosial Siswa Latja di Panti Rehabilitasi Narkoba

SuaraNegeri.com
09 Juni 2024 | 08:49 WIB Last Updated 2024-06-09T01:49:25Z

SUARA NEGERI | PURBALINGGA — Polres Purbalingga menggelar kegiatan kohesi sosial bagi siswa Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Jateng yang sedang melaksanakan latihan kerja (Latja). Kohesi sosial dilaksanakan di Panti Rehabilitasi Nurul Ichsan Al Islami Purbalingga, Sabtu (8/6/2024).

Kegiatan dipimpin oleh Kasubagdalpers Bag SDM Polres Purbalingga Iptu Teguh Susilo, S.Psi., M.Psi., Psikolog. didampingi Iptu Suwarno, S.H., M.H. selaku pendamping siswa latja dari SPN Polda Jateng.

Kabag SDM Polres Purbalingga Kompol Supriyanto melalui Kasubagdalpers Iptu Teguh Susilo, mengatakan bahwa kegiatan kohesi sosial merupakan salah satu program kegiatan siswa latja SPN Polda Jateng.

"Kegiatan dilaksanakan untuk menumbuhkan rasa empati anggota Polri terhadap sesama manusia," ucapnya.

Disampaikan bahwa kegiatan dilaksanakan di Panti Rehabilitasi Nurul Ichsan Al Islami Purbalingga. Para siswa berbaur mengikuti ceramah keagamaan dengan para pasien rehabilitasi narkoba yang sedang menjalani pengobatan.

Tausiah keagamaan disampaikan oleh KH Achmad Ichsan Maulana selaku pimpinan panti. Diikuti oleh 40 orang yang terdiri dari 25 siswa latja dan 15 pasien rehabilitasi narkoba. Materi yang disampaikan diantaranya tentang niat beribadah secara spiritual dan moral.

"Di lokasi juga dilakukan interaksi oleh para siswa dengan pengasuh panti dan pasien rehabilitasi narkoba untuk menumbuhkan rasa empati," jelasnya.

Lebih lanjut disampaikan dalam kegiatan para siswa dan pasien rehabilitasi narkoba juga mendapatkan materi psikoedukasi dari Psikologi Polres Purbalingga. Kegiatan dilanjutkan dengan penjelasan tahapan rehabilitasi di panti tersebut.

"Kami berharap dengan kegiatan ini bisa menumbuhkan rasa empati siswa latja SPN Polda Jateng. Selain itu, menambah pengetahuan dan meningkatkan kesehatan rohani," pungkasnya. (Imam Santoso)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polres Purbalingga Gelar Kohesi Sosial Siswa Latja di Panti Rehabilitasi Narkoba

Trending Now

Iklan