SUARA NEGERI | BREBES — Ratusan warga perumahan Residence Sapphire Pulosari Brebes bersama warga sekitar antusias ikuti acara jalan sehat Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-79, Minggu (11/8).
Lomba jalan sehat yang disertai lomba lomba lainya itu semakin semarak hadirnya bakal calon bupati Brebes, Asrofi yang turut serta berbaur bersama warga.
Ketua panitia, Slamet Arjono kepada media menuturkan, Acara itu sebagai bentuk memperingati HUT RI ke 79 sekaligus mengolahragakan masyarakat.
Dia juga menuturkan acara yang di suport penuh oleh bakal calon bupati itu juga sebagai ajang pererat silahturahmi antar warga perumahan yang notabene memiliki kesibukan masing masing.
"Acara ini sebagai momen berembuk dengan warga dan sekaligus memperingati hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 79. Alhamdulilah disambut meriah dan antusias warga," kata Slamet Arjono.
Slamet Arjuno juga ungkapkan acara lomba jalan sehat yang menyediakan doorprize satu unit sepeda mini dan bermacam-macam hadiah lainnya disumbang langsung oleh Bakal Calon Bupati Brebes, Asrofi yang sekaligus sebagai warga sekitar.
"Kebetulan ada donatur dari salah satu warga sini yakni Pak Asrofi, jadi kami tidak menarik iuran dari warga, terima kasih Pak Asrofi sehingga acara ini bisa berjalan lancar dan sukses," ujar Slamet Arjuno yang juga mantan Dirut RSUD Brebes.
Asrofi sendiri mengaku sumbangan itu sebagai bentuk suport dan agar banyak orang untuk ikut berpartisipasi diacara semarak HUT RI dan meningkatkan gaya hidup sehat.
"Jalan sehat ini tidak hanya berfungsi sebagai ajang olahraga dan menjaga kesehatan, tapi sekaligus meningkatkan gaya hidup sehat, apalagi dimomen penting seperti ini dimana untuk membangun semangat kebangsaan dan persatuan di tengah masyarakat, Kami sangat bangga," katanya.
"Terkait dengan hadiah, tentunya sebagai suport dan memotivasi lebih banyak orang untuk berpartisipasi dalam kegiatan positif itu, saya berpesan semoga hadiah yang diterima itu bisa bermanfaat," lanjutnya.
Selain Asrofi, tampak dalam giat tersebut mantan Sekda Brebes, Emastoni Ezam yang turut mendampingi bakal calon bupati itu.
Lomba jalan itu sendiri mengambil titik start dan finis dari pintu gerbang perumahan Residence Sapphire menelusuri jalan Sultan Agung menuju Desa Terlangu. dilanjut dengan berbagai lomba lainya dan diakhiri dengan pengundian doorprize. (ron)