CLOSE ADS
CLOSE ADS

Strategi Peningkatan Produksi Beras di Kabupaten Kudus Dapat Perhatian Tim Wantimpres

SuaraNegeri.com
09 Agustus 2024 | 22:55 WIB Last Updated 2024-08-09T15:55:17Z

SUARA NEGERI | KUDUS — Jan Prince Permata, S.P., M.Si Sekretaris Anggota Wantimpres, mewakili Anggota Wantimpres Soekarwo, memimpin Tim Wantimpres untuk melakukan pengumpulan data dan informasi tentang Strategi Peningkatan Produksi Beras di Kabupaten Kudus, pada Rabu, (7/08 2024).

Kegiatan diawali dengan pertemuan di Pendopo Kabupaten Kudus dimana Jan Prince Permata memberikan penjelasan umum terkait perhatian Anggota Wantimpres atas isu produksi beras di tanah air, khususnya di Kabupaten Kudus. 

Pada kesempatan tersebut, Tim Wantimpres diterima oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Kudus, Drs.Jatmiko Muhardi; Kepala Dinas Pertanian dan Pangan, Ir. Didik Prasetyo, M. Si.; Plh. Kepala Dinas PUPR, Ibu Siti Rokhimah, dan Dandim Kudus, Letkol Inf Andreas Yudhi Wibowo beserta jajaran.

Selanjutnya, tim menuju Kantor Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kudus untuk berdialog mengenai kondisi terkini ketahanan pangan komoditi beras di Kabupaten Kudus, sinergi dan kolaborasi yang dilakukan, serta permasalahan dan tantangan yang dihadapi. 

Turut hadir dalam pertemuan tersebut adalah Kepala Dinas Pertanian dan Pangan, Plh. Kepala Dinas PUPR, Ketua Gapoktan, Kabag UTU BBWS Pemali Juana, beserta jajaran.

Tinjauan lapangan dilakukan ke areal persawahan di Tanjung Rejo Kabupaten Kudus dan Bendungan Logung untuk melihat tata kelola air di Kabupaten Kudus.(rl/by)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Strategi Peningkatan Produksi Beras di Kabupaten Kudus Dapat Perhatian Tim Wantimpres

Trending Now

Iklan