CLOSE ADS
CLOSE ADS

Cawagub Sulaiman Agusto Hadiri Festival Kabar Baik di Bangkep

SuaraNegeri.com
23 Oktober 2024 | 15:22 WIB Last Updated 2024-10-23T08:22:09Z

SUARA NEGERI | BANGKEP — Cawagub Sulteng Mayjend (Purn) Sulaiman Agusto Hambuako menghadiri Festival Kabar Baik Regional Sulawesi, Maluku dan Maluku Utara di desa Bangunemo, Kecematan Bulagi Utara Kabupaten Bangkep, Rabu (23/10/2024).

Sulaiman Agusto dan rombongan disambut meriah oleh peserta dan masyarakat Bulagi Bangkep.   

Pada Kegiatan tersebut, Ketua Gereja Bethel Indonesia (GBI) Sulawesi Tengah menghimbau untuk bersinergi kesemua gereja tanpa memandang satu sama lain.

“Bahwa GBI sinode terbesar di Indonesia ini sesuatu yang kita syukuri dan dapat bersinergi, menjadikan rekan kerja ke semua gereja,”tuturnya,

Sambutan Bupati Bangkep, yang dibacakan oleh Staf ahli bidang hukum dan pemerintahan, Tomy luasusun, Pelaksanaan Feestival Kabar Baik dalam rangka perayaan ulang tahun gereja Betel yang ke -27 Banggai kepulauan dan Banggai Laut untuk dapat saling menghargai antar umat beragama dan mempromosikan nilai-nilai baik kepada masyarakat, kegiatan ini juga untuk memperkuat tali silaturahmi antar sesama.

“Saya berharap tidak hanya ajang perayaan dan memperkuat komitmen untuk menyebarkan festival kabari baik dan nilai-nilai positif,” ujar Tomy saat membacakan sambutan Bupati Bangkep.

Diakhir sambutan Bupati yang dibacakan oleh Staf ahli bidang hukum dan pemerintahan, Tomy luasusun mengatakan jika berkunjung ke Bangkep jangan lupa untuk mengunjungi wisata yang di Bangkep.

“Kami berharap Bapak dan ibu semua, Jangan lupa untuk singgah di wisata paisupo,” tuturnya.

Sementara, Yewing Chandra persekutuan Injil Gereja Indonesia menyampaikan Persekutuan Injil Gereja Indonesia tugasnya untuk merangkul jadi satu semua gereja di Indonesia, iman dan Alkitab di seluruh Indonesia.Ia juga mengajak kepada warga untuk memilih pemimpin yang cerdas.

“Sebagai warga yang baik kita harus memilih pemimpin yang cerdas dan bisa membangun daerah lebih baik,” ujarnya.

Sementara Mayjend (Purn) Sulaiman Agusto  Hambuako mengapresiasi kegiatan festival Kabar Baik Regional Sulawesi, Maluku dan Maluku Utara.Harapan kegiatan ini dapat berjalan dengan baik,masyarakat aman dan tentram.

“Hari ini saya menghadiri Festival kabar baik di Pulau Peleng Kabupaten Banggai Keupalauan, sekalgus menghadiri HUT GBI Ke-27 harapan moderasi agama berjalan dengan baik, dan masyarakat aman, tentram dan tanpa gangguan apapun,selamat merayakan Festival Kabar Baik dan Selamat HUT Ke-27 Gereja Bethel Indonesia Sukawesi Tengah, “ujarnya.

Kegiatan Festival Kabar Baik di Kabupaten Bangkep dihadiri oleh, Kapolres yang diwakili Wakapolres,ketua DPR, kepala kejaksaan, Dandim 1308 Luwuk Banggai, kementrian Agama, seluruh pimpinan gereja di Bangkep, Tokoh-tokoh gereja dan Kades Bangunemo.(DhankZ)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Cawagub Sulaiman Agusto Hadiri Festival Kabar Baik di Bangkep

Trending Now

Iklan