CLOSE ADS
CLOSE ADS

Mansur Hidayat Anggarkan Rp 147 Miliar Untuk Infrastruktur Dan 5 Hektar Lahan Universitas

SuaraNegeri.com
16 November 2024 | 20:37 WIB Last Updated 2024-11-17T05:00:36Z

SUARA NEGERI | PEMALANG — Calon Bupati Pemalang, Mansur Hidayat telah menganggarkan Rp 147 Miliar guna mendukung program infrastruktur di Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, tahun depan.

Hal tersebut disampaikan Mansur Hidayat, saat menyampaikan visi misi di acara Debat Kedua calon Bupati dan Wakil Bupati Provinsi Pemalang tahun 2024, yang berlangsung meriah pada Sabtu, (16/11) malam di Regina Hotel.


Menurutnya, Pemalang yang maju dan sejahtera, harus berkelanjutan guna mendukung ekonomi warga, sebab itu pembangunan infrastruktur di Kabupaten Pemalang sangat penting.

Sayangnya, durasi debat yang terbatas menyebabkan hal ini tidak diungkap Mansur secara detail.

Tak hanya itu, dalam paparannya Mansur juga mengungkapkan rencana akan berkerjasama dengan sejumlah universitas di Tegal, Pekalongan atau Semarang.

"Sifatnya kerjasama, kolaborasi, kalau langsung membangun Universitas tentu prosesnya panjang. Cara yang paling cepat untuk mewujudkannya adalah dengan kerjasama," kata Mansur.

Ia mengaku telah menjajaki itu semua. Kerjasama dengan Universitas di Tegal, Pekalongan atau Semarang. 

"Insha Allah kita akan realisasikan, Kita akan sediakan lahannya untuk bangun Universitas. 5 hektar untuk membuka universitas di Kabupaten Pemalang," tandasnya. 

Ia juga menyebutkan, di tahun 2025 nanti, di Pulosari dan Watukumpul juga akan di bangun SMA guna mendongkrak IPM 68 rendah di Pemalang, disebabkan belum meratanya akses pendidikan bagi masyarakat.

"Alhamdulillah, walaupun masih terendah (IPM-nya) tapi trendnya naik, ada lumpatan 2 poin. Kami punya strategi, bekerjasama dengan perguruan tinggi kedepannya," pungkas Mansur. 

Hadir dalam debat kedua ini, masing-masing paslon dengan nomor urut satu yaitu Paslon Vicky Prasetyo dan Mochamad Suwendi, nomor urut dua yaitu Paslon Mansur Hidayat dan Muhammad Bobby Dewantara dan nomor urut tiga yaitu Paslon Anom Widiyantoro dan Nurkholes, hadir dengan diiringi oleh ratusan relawannya masing-masing. (Himawan)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Mansur Hidayat Anggarkan Rp 147 Miliar Untuk Infrastruktur Dan 5 Hektar Lahan Universitas

Trending Now

Iklan