CLOSE ADS
CLOSE ADS

Inilah Pesan Safari Ramadhan Pangkostrad di Markas Divif 1 Kostrad

SuaraNegeri.com
10 Maret 2025 | 16:05 WIB Last Updated 2025-03-10T09:05:29Z

SUARA NEGERI | DEPOK — Panglima Kostrad, Letjen TNI Mohammad Fadjar, MPICT melaksanakan kunjungan kerja sekaligus Safari Ramadhan di satuan jajaran Divisi Infanteri 1 Kostrad, Cilodong, Depok. 

Pada kesempatan tersebut, Pangkosrad mengunjungi beberapa satuan diantaranya Denhub Divif 1 Kostrad, Yonkes 1/YKH Kostrad, Denpom Divif 1 Kostrad, Yonbekang 1/TBY Kostrad dan Yonif 328/Dirgahayu.

Pangkostrad meyakinkan kesiapan setiap satuan yang dikunjungi dan memberikan arahan kepada prajurit akan pentingnya profesionalisme, loyalitas dan kesiapan operasional dalam menjaga kedaulatan negara. 

Ia berpesan. prajurit Kostrad juga harus berjiwa pantang menyerah, tetap semangat dan selalu gembira dalam melaksanakan tugas.

“Sejarah Kostrad diukir dengan darah, keringat dan air mata para pendahulu kita. Kita lihat selama 64 tahun ini, sudah banyak prajurit terdahulu dan mungkin orang-orang tua kita sudah pada pensiun. Sudah banyak juga yang gugur dan meninggal. Kita yang harus melanjutkan,” kata Pangkostrad, kemarin.

“Kita harus menjadi generasi penerus Kostrad yang punya karakter yang hebat. Setiap satuan harus mempunyai karakter sendiri yang dibentuk oleh karakter dari masing masing prajurit,” imbuhnya. 

Kehadiran Pangkostrad semakin menumbuhkan motivasi dan semangat kebersamaan di satuan jajaran Divif 1 Kostrad.

Safari Ramadan, selain melaksanakan buka puasa bersama juga memberikan santunan kepada anak yatim dan ibadah salat tarawih berjamaah. (*)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Inilah Pesan Safari Ramadhan Pangkostrad di Markas Divif 1 Kostrad

Trending Now

Iklan